earth

Guestbook

/* Iklan google ads */
Pada tulisan sebelumnya saya membahas tentang cara meningkatkan kecepatan browser Firefox 3 dengan menerjemahkan tulisan dari Universe Firefox. Mungkin beberapa sobat blogger telah berhasil melakukannya dengan baik dan sukses, tapi mungkin juga ada yang tidak mengalami peningkatan atau malah menjadi semakin lambat.

Jika browser Firefox sobat tidak mengalami peningkatan atau semakin lambat, sekalipun sudah diubah konfigurasinya sesuai dengan petunjuk yang diberikan oleh Universe Firefox, maka sebaiknya sobat me-reset Firefox sobat kedalam keadaan seperti semula (default). Apalagi jika komputer yang sobat gunakan adalah komputer umum yang selalu dipakai oleh orang banyak, tentu akan membuat orang lain menjadi uring-uringan karena browser Firefox-nya menjadi tambah lambat. Ini kan dosa, brur...

Untuk mengembalikan browser Firefox kedalam default, lagi-lagi saya memamfaatkan jawaban dari salah seorang staf Universe Firefox, yang bernama Mr. Bijo, ketika menjawab pertanyaan cara me-reset Firefox.

Berikut adalah langkah-langkah yang ia sarankan (dengan redaksi yang saya ubah agar mudah difahami):
  1. Keluarlah (Exit) dari browser Firefox.
  2. Kemudian buka Run dari Start Menu Windows.
  3. Ketik firefox -profilemanager, lalu tekan Enter atau klik OK.
  4. Kemudian sebuah menu akan muncul, pilih Create a new profile yang akan mengatur ulang semua pengaturan dalam Firefox.
  5. Selanjutnya Restart komputer kamu.
  6. Lakukan seperti langkah ke 1 sampai dengan 3.
  7. Setelah muncul menu, pilih Default Profile.

Nah, sekarang kamu sudah melakukan set ulang browser Firefox kamu kedalam keadaan default. Mudah-mudahan saja ini berhasil karena saya sendiri belum mencobanya, hehehe...
  • Artikel Terkait Dengan Kompunet

    Terimakasih sudah membaca artikel SC Community's Blog

    3 komentar

    salam sobat
    trim infonya
    alhamdulillah tidak mengalami lambat lagi browser firefoxnya,,

    8 November 2009 pukul 14.50  

    betul kang adakalanya loading firefox lambat sekali yah ternyata harus direstart yah

    8 November 2009 pukul 16.58  

    Tambahkan Komentar

    • Dimohon untuk tidak mencantumkan link aktif pada komentar sobat.
    • Gunakan Ruang Tanya pada TabView Menu, jika ingin menanyakan sesuatu yang tidak ada kaitannya dengan artikel di atas.
    Kang eNeS

    Terimakasih atas semua apresiasi yang sobat berikan.

    10 Artikel Terbaru

    10 Artikel Terpopuler